Pesan Danramil 0811/07 Soko Kepada Calon Kades

    Pesan Danramil 0811/07 Soko Kepada Calon Kades

    TUBAN, – Danramil 07 Soko Kodim 0811 Tuban Kapten Inf Priwahyudi menghadiri Rapat Pleno Penetapan dan pengundian nomor urut calon Kepala Desa Sandingrowo yang dilaksanakan di Balai Desa Sandingrowo Kecamatan Soko Kabupaten Tuban. Rabu (31/8/2022)

    Dalam acara tersebut dihadiri oleh Danramil 0811/07 Soko Kapten Inf Priwahyudi, Camat Soko Sucipto, S.Sos, MM, Kapolsek Soko Iptu Khoirul Amad, SH, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Panitia Pilkades Desa Sandingrowo, BPD Desa, LPMD, Toga, Tomas, Toda, dan RT/RW Desa Sandingrowo.

    Rapat Pleno Penetapan dan Pengundian Nomor Urut Calon Kades Desa Sandingrowo ini dengan nomor 1 : Abu Tholib, nomor urut 2 : Mohammad Dadang Aris Duwi Saputro, di wilayah Kecamatan Soko sendiri terdapat beberapa Desa yang mengikuti Pilkades diantaranya, Desa Sandingrowo, Desa Simo, Desa Bangunrejo dan Desa Gununganyar.

    Danramil 0811/07 Soko, Kapten Inf Priwahyudi, menyampaikan bahwa dalam demokrasi kita yang berdasarkan Pancasila, harus menjunjung tinggi sila ke-3 yaitu Persatuan Indonesia.

    “Saya mempersilahkan para calon mengikuti tahapan yang telah di atur panitia dan calon Kades agar mengendalikan pendukungnya, serta untuk meyakinkan warga dalam menyampaikan visi dan misi masing-masing calon.” Katanya

    Selanjutnya, Kapten Inf Priwahyudi menambahkan, peserta Calon Kades supaya bersaing dengan sehat, memanfaatkan teknologi informasi melalui media sosial seperti Facebook dan Twitter untuk mensosialisasikan visi dan misi masing-masing secara bersih, dan sehat.

    “Tanpa menjatuhkan atau memojokkan Calon Kades yang lain. Semua Calon Kades harus siap menerima hasil akhir dan bisa mengarahkan Tim sukses dan pendukungnya agar menjaga keharmonisan supaya pelaksanaan Pilkades nanti dapat berjalan dengan lancar dan aman.” Pungkasnya. (Pendim0811)

    tuban
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Sambangi Pekan Raya Jatirogo 2022, Forkopimda...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Tuban Gelar Nonton Bareng Film...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Komandan SSK TMMD Reguler Ke-122 Kodim 1805/Raja Ampat Menunjukkan Taringnya
    Sukseskan Hari Santri Nasional Tahun 2024, Babinsa Koramil 0811/17 Senori Melaksanakan Pengamanan Jalan Sehat
    Tim BPN Tuban Di Dampingi Danramil 0811/14 Kerek Bagikan Sertifikat Tanah Secara Massal Program PTSL
    Danramil 0811/04 Merakurak Mewakili Komandan Kodim Hadiri Wisuda V Sarjana Strata 1 Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama (Iainu) Tuban Tahun 2024
    Tanamkan Jiwa Nasionalis, Babinsa Koramil 0811/12 Bancar Berikan Pelatihan Upacara Bendera Merah Putih
    Babinsa Koramil 0811/02 Palang Bersama BPBD Menggelar Sosialisasi Kesiapsiagaan Menghadapi Potensi Gempa Bumi Dan Tsunami Di Pesisir Pantai Kabupaten Tuban
    Pimpin HUT TNI Ke-79, Dandim 0811/Tuban Sampaikan Amanat Panglima TNI
    Sukseskan Hari Santri Nasional Tahun 2024, Babinsa Koramil 0811/17 Senori Melaksanakan Pengamanan Jalan Sehat
    Tim BPN Tuban Di Dampingi Danramil 0811/14 Kerek Bagikan Sertifikat Tanah Secara Massal Program PTSL
    Danramil 0811/04 Merakurak Mewakili Komandan Kodim Hadiri Wisuda V Sarjana Strata 1 Institut Agama Islam Nahdlatul Ulama (Iainu) Tuban Tahun 2024
    Untuk Berpegang Teguh Pada Ideologi Pancasila, Danramil 0811/16 Singgahan Berikan Sosialisasi Wasbang Ketahanan Nasional Tahun 2024
    Selaku Pembina Upacara Bendera Hari Senin, Danramil Berikan Motivasi Siswa-Siswi SMA Negeri 1 Kenduruan
    Sepanjang Tahun 2023, Polres Tuban Sukses Tuntaskan Kasus Peredaran Narkoba
    Tingkatkan Koordinasi Dan Komunikasi, Babinsa Koramil 0811/18 Parengan Komsos Dengan Perangkat Desa Binaan
    Babinsa Koramil 0811/02 Palang Bersama Tim Nakes Dampingi Kegiatan BIAS TB
    Gelar Jum'at Curhat, Kapolres Tuban Ajak Masyarakat Jaga Kerukunan Meski Beda Pilihan 

    Ikuti Kami